Nonton Video Youtube di Blackberry dengan Player for Youtube
Kalau kamu senang nonton video Youtube di Blackberry, maka aplikasi yang bernama Player for Youtube sangat layak untuk kamu coba. Dengan Player for Youtube kita bisa dengan mudah melihat video Youtube mulai dari video yang sedang populer, terbaru, top rates sampai ke featured video. Tak hanya itu dengan Player for Youtube kita bisa memutar video via RTSP Streaming ataupun koneksi Wifi dan WAP. Keistimewaan lain dari aplikasi Player for Youtube untuk Blackberry adalah
- Berbagi link video lewat email dengan teman-teman kamu
- Bookmark / menyimpan link dari video youtube favorit kamu.
- Proses pencarian video dengan lebih mudah
- Akses video-video di youtube berdasarkan kategori dan Tags
- Sampai proses klik dari link video youtube dari aplikasi lain
Comments
Post a Comment