Mengendalikan Blackberry dengan Komputer
Kalau kamu termasuk orang sibuk dan selalu berkutat dengan komputer untuk menulis laporan atau melakukan pekerjaan lain, mungkin pernah mengalami dimana kamu tidak mengetahui kalau ada sms masuk atau ada telepon masuk ke Blackberry kamu. Nah dengan sebuah aplikasi bernama Blurts untuk Blackberry, kamu bisa mengendalikan Blackberry kamu lewat komputer dengan menggunakan koneksi Bluetooth. Dengan Blurts, kamu bisa melihat sms masuk, membalas sms, telepon masuk, merejectnya, langsung dari komputer kamu. Cukup enak bukan, jadi sambil kerja kamu pun tidak akan ketinggalan lagi kalo ada sms masuk. Kamu bisa Mendownload Blurts langsung dari BB kamu lewat Blackberry App World.
Comments
Post a Comment