Posts

Showing posts from November, 2011

Paket Blackberry Unlimited Termurah dari Tri

Image
Bingung mencari-cari paket Blackberry Unlimited namun murah dan tidak terlalu menguras isi dompet? Saat ini operator di Indonesia memang berlomba-lomba menyajikan berbagai Paket Blackberry untuk menarik minat para pengguna Blackberry di Indonesia. Salah Satu Paket Blackberry Unlimited Termurah adalah Paket BB Unlimited dari Tri. Yups dengan harga yang cuma 69 ribu per bulan, Anda sudah menikmati paket Blackberry Unlimited full service mulai dari Browsing, BBM, Yahoo Messenger, Facebook, Email sampai Download sepuasnya. Untuk berlangganan Paket Blackberry Tri Anda bisa menekan *123# langsung dari Blackberry Anda. Berikut ini adalah Pilihan Paket Blackberry 3 yang Anda pilih yang terdiri dari Paket Blackberry Unlimited, Paket Blackberry Gaul, sampai Paket Blackberry Mail.

Paket Blackberry Extreme Telkomsel – Nonton Youtube dan Blackberry Bisa Dijadikan Modem di Laptop!

Ingin menjadikan Blackberry sebagai Modem di Laptop namun tidak memotong pulsa? Nah sebuah paket Blackberry yang boleh terbilang baru (meski sudah lama ada) dari Telkomsel yakni Paket Blackberry Extreme bisa menjadi alternatif pilihan terbaik. Seperti kita, meski kita berlangganan paket Blackberry Unlimited, namun saat kita membuka Youtube Video serta melakukan streaming ataupun menjadikan Blackberry sebagai Modem di Laptop, maka pulsa akan tetap terpotong. Namun dengan paket Blackberry Extreme, kita bisa bebas melakukan itu semua mulai nonton youtube di Blackberry sampai menjadikan Blackberry sebagai Modem di Laptop atau Komputer! Harga berlangganan Paket Blackberry Extreme dari Telkomsel bisa dinikmati dengan berlangganan Rp. 132.000 per bulan sudah termasuk pajak, untuk bulan pertama Anda bisa menikmati paket BB Extreme ini dengan harga cuma Rp. 108.900.  Untuk berlangganan Paket Blackberry Extreme Anda bisa langsung menekan *363# pilih Blackberry – BB Extreme, bisa juga SMS ke ...

Firmware Terbaru untuk Blackberry Bold 9900 Dakota – Download Blackberry OS 7.1 Beta dengan Fitur Wi-Fi Hotspots

RIM merelease Blackberry OS terbaru untuk Blackberry Bold 9900 Dakota yakni versi 7.1.0.74 Beta. Firmware terbaru untuk Blackberry 9900 Dakota ini terdapat fitur baru yang ditunggu-tunggu yakni Blackberry Wi-Fi Hotspots. Apa sebenarnya Wi-Fi Hotspots di Blackberry itu? Fitur Wi-Fi Hotspots saat ini sudah menjadi trend yang ada di setiap sistem operasi seperti Android ataupun iOS, nah di Blackberry OS terbaru versi 7.1 RIM memperkenalkan fitur Wi-Fi Hotspots, dimana dengan fitur ini kita bisa menjadikan Blackberry sebagai Hotspots sehingga nantinya bisa sharing koneksi internet dengan handphone atau laptop dengan koneksi Wifi. Karena sifatnya yang masih Beta, sehingga disarankan saat mengupdate Blackberry Bold 9900 dengan Firmware terbaru, sebelumnya lakukan Back Up terlebih terdahulu data-data penting yang ada di Blackberry.

Download TweetCaster Terbaru untuk Blackberry versi 1.5.0

Salah satu aplikasi Twitter terbaik untuk Blackberry yakni TweetCaster kini hadir dalam versi terbaru yakni TweetCaster  v1.5.0. Di versi terbaru ini TweetCaster telah terintegrasi dengan Blackberry Messenger 6 sehingga kita bisa dengan mudah menshare tweet dengan mudah di BBM. Selain itu TweetCaster versi 1.5.0 untuk Blackberry juga hadir dengan sebuah fitur yang bernama Zip dengan fitur ini kita bisa dengan mudah mendisable tweet seseorang  ataupun keyword trend di Twitter. Anda bisa mendownload TweetCaster for Blackberry langsung dari Blackberry App World di Blackberry Anda!

Foursquare v3.4.1 Terbaru untuk Blackberry

Sebuah Aplikasi social networking yakni Foursquare tersedia dalam versi terbaru yakni Foursquare versi 3.4.1. Seperti diketahui dengan aplikasi Foursquare for Blackberry kita bisa dengan mudah melakukan check in di suatu tempat, memberi komentar tentang tempat tersebut, sampai menjadi penguasa atau Mayor dari tempat tersebut, sehingga nantinya saat ada orang lain (pengguna Foursquare) mengunjungi tempat tersebut, bakal tahu sedikit tentang bagaimana tempat tersebut. Di Foursquare for Blackberry terbaru ini, memperbaiki beberapa bug yang terdapat di Foursquare versi sebelumnya, dan yang patut ditunggu adalah perbaiki dari sisi performance, dimana kini Foursquare versi terbaru tidak akan terlalu menguras baterai. Anda bisa Download Foursquare terbaru untuk Blackberry langsung di Blackberry App World gratis.

Tidak Bisa Menambahkan atau Attach File di Email Blackberry

Menerima dan mengirim email di Blackberry bisa dilakukan dengan lancar, begitu juga dengan menerima dan membuka file lampiran atau attachment di Blackberry lancar-lancar aja, namun saat kita menulis email dan ingin mengirimkan sebuah file atau dokument, ternyata kita tidak bisa memilih file untuk dilampirkan. Filenya tidak terdetect saat akan dilampirkan ke email. Jika Anda mengalami masalah seperti ini, beberapa trik Blackberry berikut ini mungkin bisa Anda coba. Send ulang HRT atau Host Routing Table, masuk Option-Advanced Option-Host Routing Table - tekan tombol menu Blackberry lalu Register Now. Jika Anda menggunakan Blackberry OS6 seperti Blackberry Torch 9800 atau Blackberry Bold 9780 dan Blackberry Dakota 9900 dari homescreen masuk ke Option-Device-Advanced System Setting-Host Routing Table lalu klik tombol menu Blackberry dan pilih Register Now. Cara kedua lakukan Hard Reset, saat Blackberry sedang menyala lepas baterai selama 30 detik atau lebih kemudian pasang lagi. Hard rese...

Cara Restart Blackberry dengan Cepat Menggunakan Aplikasi Restart Me

Satu cara untuk merestart Blackberry dengan cepat adalah menggunakan sebuah aplikasi bernama Restart Me. Dengan aplikasi ini, kita bisa dengan mudah dan cepat merestart Blackberry, seperti kita ketahui kegunaan dari restart di Blackberry adalah untuk mengatasi masalah-masalah ringan yang muncul di Blackberry seperti icon Notifikasi yang tidak mau hilang, atau SMS yang selalu Pending, BBM yang lemot, dengan merestart Blackberry kita, maka BB kita akan kembali fresh! Alternatif lain untuk merestart Blackberry selain menggunakan aplikasi adalah dengan menggunakan kombinasi tombol ALT-SHIFT-DEL secara bersamaan.  Aplikasi Restart Me bisa Anda download secara gratis di Blackberry App World.

Free Download BBM 6.1 Terbaru di Blackberry Beta Zone dengan Fitur Animasi Avatar dan Emoticon Baru!

Image
BBM Terbaru yakni versi 6.1 telah resmi hadir dan bisa langsung di download dan diinstal di Blackberry Beta Zone. Tidak seperti update-update sebelumnya, yang hanya memperbaiki bug tertentu, maka di BBM v6.1 ini terdapat banyak sekali fitur baru dan perubahan yang cukup menarik dan signifikan diantaranya adalah : Animasi Avatar – Kini Anda bisa menggunakan avatar animasi di BBM, sehingga tampilan avatarnya lebih keren dan lebih cool karena bisa bergerak-gerak/ animasi. Terintegrasi dengan Kamera BB – Saat mengambil foto dengan kamera BB, kini Anda bisa langsung menjadikan foto tersebut sebagai  BBM Display/ Foto Profil ataupun avatar. Saat selesai memotret tinggal pilih menu “Set as BBM Display Picture” 12 Emoticon Baru di BBM – Blackberry Messenger 6.1 hadir dengan tambahan 12 Emoticon terbaru yang bisa Anda pakai saat sedang chat Tampilan Bubble Chat yang bisa dirubah warnanya – bosan dengan tampilan chat yang warnanya biru itu-itu saja, maka di BBM 6.1 Anda bisa merubah tampila...

BB OS7 – Blackberry Bold 9790 Bellagio dan Blackberry Curve 9380

Image
RIM kembali memperkenalkan jajaran Blackberry OS7 terbarunya yakni Blackberry Curve 9380 dan Blackberry Bold 9790 Bellagio. Kedua Blackberry tersebut telah dilengkapi dengan fitur NFC, Aplikasi Wikitude Augmented Reality dimana kita bisa menemukan (scan) teman di BBM dengan hanya menggunakan compas dan kamera di BB kita, Pre Loaded dengan berbagai aplikasi online seperti Facebook, BBM, Twitter serta Social Feeds. Blackberry Curve 9380 merupakan Blackberry Curve pertama yang hadir dengan layar Sentuh 3.2 inch tanpa keyboard, prosesor 800Mhz, Kamera 5 Megapixel dan merupakan versi murah dari Blackberry Torch sedangkan Blackberry Bold 9790 atau dikenal dengan Blackberry Bellagio hadir seperti BB Bold biasa yakni dengan QWERTY Keyaboard, Layar sentuh, prosesor 1 Ghz, memori Internal 8GB dan tentunya slot SD Card yang mampu menampung 32GB.

Blackberry London – Blackberry Pertama dengan OS BBX?

Image
Seperti diketahui saat ini RIM sedang mengembangkan sistem operasi BBX yang berbasis QNX (sistem operasi yang di pakai Playbook), sehingga nantinya BBX diharapkan bisa menjadi sistem operasi yang lebih powerfull dan mampu bersaing dengan iOS ataupun Android. Untuk mengetahui lebih jauh tentang BBX silahkan dibaca Apa sih BBX itu ? Baru-baru ini, muncul foto dari prototipe Blackberry dengan sistem operasi BBX yakni Blackberry London. Dari foto tersebut terlihat jelas, Blackberry London mempunyai penampilan yang jauh berbeda dengan kebanyakan BB yang beredar saat ini. Menurut rumor Spesifikasi dan Fitur Blackberry London diantaranya adalah Prosesor Dual Core 1,5 GHz plus RAM 1GB ini artinya kita bisa menjalankan berbagai aplikasi dan game dengan lebih smooth dan lebih nyaman,  jadi saat kita menjalankan BBM, YM, Facebook, Twitter secara bersamaan, Blackberry kita akan lebih stabil tanpa harus mengalami Lag. Fitur Blackberry London lainnya seperti  layar sentuh 3,7 Inch yang meru...

Download Easy Smiley Pack v.2.0 Terbaru untuk Blackberry

Aplikasi Blackberry Easy Smiley Pack kini tersedia dalam versi terbaru yakni versi 2.0 yang bisa langsung di Download di Blackberry App World. Di Versi terbaru Easy Smiley Pack ini, terdapat perubahan dari segi Layout juga perbaikan dari error yang sering muncul. Dengan Easy Smiley Pack, kita bisa dengan mudah menambahkan, Insert Smiley, Bendera Negara sampai Gambar ASCII saat sedang chatting di BBM. Tersedia 630 lebih Smiley, bendera dan gambar-gambar ascii yang sangat lucu dan unik. Anda bisa Download Easy Smiley Pack langsung di Blackberry App World.

PingMe : Alternatif BBM di Blackberry, iPhone dan Android

BBM memang menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi pengguna Blackberry, karena BBM inilah maka banyak yang tertarik untuk membeli dan memakai Blackberry. Namun seperti kita ketahui, BBM hanya ekslusif untuk Blackberry saja, tidak tersedia untuk iPhone maupun Android. Lalu bagaimana caranya jika kita chatting dengan teman-teman selain pengguna Blackberry? Satu yang bisa menjadi alternatif untuk Chatting yang mendukung Blackberry, iPhone ataupun Android adalah PingMe. Dengan PingMe kita bisa mengirim pesan ke sesama PingMe baik itu di Blackberry, iPhone ataupun Android, sehingga tidak terbatas kepada pengguna Blackberry saja. Beberapa fitur dari PingMe diantaranya : Notifikasi jika ada teman yang mengirim pesan. Sama seperti halnya BBM, saat ada pesan yang masuk ke PingMe bakal ada notifikasi yang muncul. Chat Group. Di BBM kita bisa melakukan chatting dengan group, nah di PingMe juga kita bisa melakukan hal yang sama yakni chat dengan group kita. Register dengan mempergunakan Nomo...

Segera Hadir : Viber for Blackberry

Apa sih Viber itu? Kok heboh banget? Benarkah akan ada Viber untuk Blackberry? Viber adalah sebuah aplikasi nelpon dan text messages gratis, dengan Viber kita bisa menelepon ke manapun ke seluruh dunia secara gratis dengan menggunakan koneksi internet, hebat bukan? Tak hanya itu dengan Viber juga kita bisa mengirim pesan sesama pengguna Viber. Saat ini Viber sudah bisa dinikmati di iPhone dan Android, nah sebuah kabar gembira, karena sebentar lagi Viber juga akan tersedia untuk Blackberry, sehingga nantinya kita bisa melakukan calling atau mengirim pesan ke pengguna Viber lain di Android, iPhone atau Blackberry!

Alternatif Smiley dan Emoticon Lucu di BBM dengan Jingu Smileys

Satu lagi aplikasi gratis untuk Blackberry yang berguna untuk menambahkan icon, smiley ataupun emoticon lucu di BBM yakni Jingu Smileys. Jika Anda sudah lama mempergunakan Fancy Smileys , dan ingin merasakan aplikasi serupa dan sama-sama gratis, maka Jingu Smiley bisa dijadikan pilihan terbaik. Download Jingu Smileys for BBM di Blackbery App World , setelah terinstall di Blackberry Anda bisa langsung mempergunakan Jingu Smileys. Untuk menambahkan smileys di BBM, Anda tinggal menekan tombol menu Blackberry, kemudian klik Jingu Smiley dan tambahkan Smiley yang diinginkan, cepat dan mudah.

Cara Backup SMS, Notes dan Kontak di BDS (Blackberry Desktop Software)

Image
Ketika akan melakukan Wipe Handheld atau memformat ulang Blackberry Anda ke factory default, satu yang menjadi perhatian adalah bagaimana membackup data seperti phonebook, notes atau SMS di Blackberry, sehingga pas nanti selesai di Wipe Anda bisa kembali me-restore data-data tersebut ke Blackberry. Untuk proses Backup menggunakan BDS atau Blackberry Desktop Software caranya cukup mudah yaitu sambungkan Blackberry ke Laptop, jalankan Blackberry Desktop Software dan tunggu sampai BDS selesai mendetect. Selanjutnya Anda lihat di Sidebar sebelah kiri ada menu Application,  Organizer sampai Mobile Sync. Lihat pada nama Blackberry yang terletak di atas menu Application, klik nama Blackberry tersebut, misal Blackberry Bold Touch 9900 atau Blackberry Curve Javelin, setelah itu kemudian klik Backup Now. Saat masuk ke Backup Option, Anda bisa memilih apakah akan melakukan full backup yang artinya semua data di Blackberry akan di Backup, atau Custom dimana Anda bisa memilih data apa saja yang...

Bagaimana Cara Print dari Blackberry Dakota dan Blackberry Torch?

Bagaimana sih caranya ngeprint dokumen word, excel, PDF ataupun powerpoint dari Blackberry Dakota, Blackbery Torch ataupun Blackberry lainnya? Sebenarnya ada beberapa cara untuk kita bisa print dokumen langsung dari Blackberry tanpa harus mengcopy dulu dokumen tersebut ke Laptop atau Netbook? Alternatif pertama adalah memanfaatkan layanan online, atau dikenal dengan remote Print, dimana kita menginstall sebuah aplikasi seperti dari Cortado atau Aplikasi Print untuk Blackberry seperti Remote Print for Blackberry, yang diperlukan untuk proses print ini adalah sebuah Laptop yang terkoneksi ke internet, sebuah printer biasa yang terhubung ke laptop dan tentunya sebuah aplikasi kecil yang diinstal di laptop. Alternatif kedua adalah memanfaatkan koneksi wireless seperti Bluetooth, yang diperlukan adalah sebuah aplikasi print lewat bluetooth seperti Cortado. Namun tentunya, alternatif kedua ini memerlukan sebuah printer wireless, jadi tidak bisa menggunakan printer biasa.

Aplikasi Edit Foto di Blackberry – Photo Editor untuk Blackberry

Mengabadikan sebuah moment penting menggunakan Blackberry memang sangat mengasyikan, tambah asik lagi kalau kita bisa sedikit mengedit foto hasil jepretan Blackberry tersebut, sehingga nanti hasilnya foto tersebut tampil lebih bagus dan lebih indah. Jika Anda bingung apa sih Photo Editor terbaik untuk Blackberry? Berikut ini beberapa pilihan aplikasi yang bisa diinstal di Blackberry untuk mengedit foto. aPic Free Photo Editor and Effects – Aplikasi yang satu ini akan memberikan kemudahan kepada kita untuk mengedit foto di Blackberry. Dengan aplikasi photo editor yang satu ini kita bisa memberikan effect warna, clone, sampai memberikan text pada foto. Kelebihan lainnya dari aplikasi yang satu ini kita bisa langsung menjadikan foto hasil editan sebagai wallpaper, atau langsung di upload ke TwitPic, Tumblr,  ImageShack sampai GlowFoto. Photo Editor Ultimate for Blackberry – Aplikasi photo editor untuk Blackberry ini tampil dengan susunan menu yang mudah diakses, dan tentunya dengan ap...

Aplikasi WhatsApp Messenger Terbaru Versi 2.6.9372 untuk Blackberry kini Support OS7

Kalau Anda pengguna Blackberry terbaru dengan OS7 seperti Blackberry Bold 9900 Dakota, Blackberry Curve 9370/9360 ataupun Blackberry Torch 9810, sebuah kabar gembira karena kini aplikasi WhatsApp for Blackberry telah sepenuhnya support OS7 yakni WhatsApp versi 2.6.9372. Beberapa perbaikan di update terbaru WhatsApp v2.6.9372 diantaranya adalah WhatsApp kini telah support sepenuhnya terhadap Blackberry OS7 Kemampuan untuk mengirimkan file image berformat png Perbaikan di Group Chat Peningkatan koneksi untuk user yang tidak memiliki paket data Support bahasa Thai dan Turkish Anda bisa Download WhatsApp for Blackberry langsung di Blackberry App World dari Blackberry Anda.

Download Opera Mini 6.5 Terbaru untuk Blackberry

Opera Mini telah menjadi alternatif browser favorit dan banyak dipilih oleh pengguna Blackberry, selain karena interface menunya yang cukup mudah diakses, juga kecepatan loading dari web yang diakses. Kini telah hadir update terbaru dari Opera Mini yakni versi 6.5 menggantikan versi Opera Mini 6.1. Opera Mini 6.5 Terbaru untuk Blackberry bisa didownload langsung di website resmi opera yakni m.opera.com menggunakan browser bawaan Blackberry, setelah itu Anda tinggal pilih instal Opera Mini, kalau nanti ada pilihan replace tinggal dipilih aja Yes. Beberapa perbaikan terbaru dari Opera Mini 6.5 for Blackberry seperti kita bisa melihat Data Usage berapa Kb yang telah digunakan, sehingga memudahkan untuk kita melakukan proses tracking dari paket data yang sudah terpakai, selain itu di Opera Mini 6.5 kita bisa dengan mudah menentukan folder tempat penyimpanan dari save page di opera mini.

Apa Sih BBM Music Itu? Free Download BBM Music di App World

Sebenarnya BBM Musik itu Apa sih? BBM Music adalah sebuah layanan musik dari RIM yang tentunya diperuntukan bagi pengguna Blackberry. Dengan BBM Music kita bisa sharing musik dengan teman-teman di BBM Music. Asiknya lagi, daftar musik yang kita punyai, akan digabung dengan daftar musik yang teman kita miliki, sehingga alhasil daftar musik di BBM Music kita bakal tambah banyak. Sebagai contoh, jika kita memiliki koleksi 30 buah lagu di BBM Musik, terus kita memiliki 10 orang teman di BBM Music dan masing-masing teman tersebut memiliki koleksi 50 lagu, maka nantinya di koleksi lagu kita akan ada 530 lagu! benar-benar asik kan? Tak hanya itu, kita bahkan bisa tahu, lagu apa sih yang sedang didengerin oleh teman-teman kita di BBM Music, lebih seru dan asik bukan? Lagu-lagu apa saja yang ada di BBM Music? Jangan khawatir lagu terbaru dan terkini, bahkan lagu yang sedang ngetop pun pasti tersedia, Anda bisa memilih berbagai lagi dari Universal Music Group,  Sony Music Entertainment, Warn...

Macam-macam Blackberry dengan OS7

Sistem Operasi Blackberry Terbaru OS7 hadir dengan beberapa fitur menarik, satu diantara yang terpenting sudah mendukung penuh terhadap touchscreen atau layar sentuh. Jadi jangan heran jika Blackberry Terbaru saat ini sudah dilengkapi dengan layar sentuh, sehingga sangat memudahkan kita untuk mengakses dari menu ke menu. Jika Anda penasaran, Blackberry apa saja sih yang sudah hadir dengan OS7, berikut ini ulasan singkat Blackberry dengan OS7 Terbaru yang hadir : Pertama dimulai dengan Blackberry Curve terbaru yakni BlackBerry Curve 9370 dan BlackBerry Curve 9360 Apollo, juga Blackberry Curve 9350 . Ketiga hadir dengan layar sentuh 2.44 inch resolusi 480 x 360 pixels, prosesor 800MHz processor, keyboard QWERTY, A-GPS dan tentunya kamera 5 Megapixel. Kedua, Blackberry Bold yang diwakilik oleh Blackberry Touch Bold 9900 atau dikenal Blackberry Dakota dan Blackberry Bold Touch 9930 . Kedua Blackberry Bold dengan OS7 ini dilengkapi dengan layar sentuh 2.8 inch resolusi 640 x 480 pixels, ...